Cara melakukan Carbon Clean Sendiri

cara melakukan carbon clean sendiri
carbon clean menghabiskan biaya hingga 300-400 ribu, mengapa tidak kita lakukan sendiri ?
Bagaimana cara melakukan carbon clean sendiri ? Memang hal tersebut dapat kita lakukan tanpa bantuan profesional ? apa efek dari carbon clean ? pertanyaan yang muncul ini akan kita coba bahas pada artikel kali ini.

Pengertian Carbon Clean Mobil

Mungkin masih banyak rekan-rekan sekalian yang masih awam dengan istilah Carbon Clean. Apabila diterjemahkan secara langsung carbon clean itu adalah membersihkan carbon yang menempel atau tersisa di saluran pembakaran mobil.Apabila saluran pembakaran bersih dari kerak-kerak sisa pembakaran maka dapat dipastikan tarikan mobil menjadi enteng dan mobil mudah ngacir. Carbon Clean sendiri seperti bukti kalau jaman terus berkembang, apabila di tahun '90-2000 awal orang hanya mengenal skir klep atau turun setengah mesin untuk membersihkan ruang bakar, sekarang cukup dengan Carbon Clean yang jauh lebih praktis.

Fungsi Carbon Clean mobil

Kalau dianalogikan mungkin sama seperti Gurah.Ketika kita digurah untuk pernapasan, napas akan menjadi lega karena sisa-sisa racun dikeluarkan. Nah seperti itulah Carbon Clean, kita sedang membersihkan ruang pembakaran mobil. Dan sama juga dengan gurah, walau enak dan melegakan untuk pernapasan tetapi tidak boleh digunakan sesering mungkin karena obatnya bersifat 'keras'. Mungkin ukuran paling tepat untuk Carbon Clean itu antara 60.000km - 80.000km / jangka waktu sekitar satu setengah tahun.

Pada tips kali ini, kita akan membahas untuk melakukan Carbon Clean Mobil

Peralatan yang dibutuhkan untuk melakukan carbon clean sendiri :

1.Tentu saja obat Carbon Clean itu sendiri, dapat menggunakan yang keras seperti 3M / STP
2.Kunci Busi
3.Suntikan Printer
4.Selang kecil dengan panjang 20-30 cm

peralatan melakukan carbon clean sendiri
Peralatan yang dibutuhkan

Cara Melakukan Carbon Clean Sendiri

1. Panaskan mobil terlebih dahulu dan matikan mobil 

2. Lepaskan kabel busi dan tentu saja businya.(inget busi dan kabel busi saja, gak usah sampe lepas baju, celana apalagi baju tetangga ^^)

3. Semprot Carbulator Cleaner ke dalam ruang bakar dengan bantuan selang dan tunggu kurang lebih sekitar 15 menit hingga cairan merontokkan carbon yang ada di ruang bakar. Lebih baik cairan yang disemprot sebisa mungkin hingga bagian atas lubang busi untuk lebih efektif.
obat carbon clean untuk toyota
Proses memasukan obatnya
4. Setelah 15menit (cukup waktu buat makan Indomie plus ngopi), sedot kembali cairan carbulator cleaner dengan bantuan suntikan yang telah diberi selang
cara memasukan obat carbon clean
Proses mengambil kembali cairan carbon clean

5. Eng ing Eng, hasil dari sedotan Carbon Cleaner yang tadinya bening menjadi coklat
hasil dari carbon clean mobil
hasil kerak yang menempel di mobil

6. Pasang kembali celana dan bajunya deh, sory maksudnya pasang kembali busi dan kabel businya.Nyalakan kembali mesin mobil, Awal-awal menyalakan, mobil akan susah stater karena efek dari cairan Carbon Cleaner tersebut.Setelah mobil menyala maka ada kepulan asap putih dari knalpot sebagai sisa-sisa obat yang tidak tersedot tadi, Digas-gas saja untuk membuang sisa obatnya
***
Silahkan mobil di test drive dan rasakan perbedaannya, tarikan mobil akan jauh lebih enteng. Jangan lupa untuk menginjak rem kembali. Tips otomotif ini merupakan hasil karya dari salah satu anak GCC, semoga dapat dilakukan bersama-sama ketika acara kopdar untuk anak-anak club lainnya, selain itu ada tips otomotif untuk membuat oil catch tank sendiri loch.

Artikel Terkait:

11 comments:

arief-desu said...

Cara ini bisa dipake buat bersihin carbon di yaris gak gan?

AMB Proclean said...

Pak Ridwan, boleh di review produk carbon clean d.i.y yang mulai beredar di pasaran.
Advertisingnya ada di :

http://www.kaskus.co.id/thread/51b40d7c1cd719850e000000/carbonspeed---carbon-clean-diy/1

Semoga membantu para penggemar otomotif di tanah air

Unknown said...

Produk AMB CarbonSpeed, hasil sisa cairannya malah lebih pekat lagi... Pertanda kerak karbon yang di lepas lebih banyak. Mantap nih AMB CarbonSpeed

Unknown said...

apakah bisa di aplikasikan di mobil Honda civic excellent tahun 1982 ?
berapaan tuh gan harga cleanernya ?

Training and Motivation said...

Baru coba pake AMB Proclean, ada yg sudah pernah pake?

Al Amin Rent Car said...

Al Amin rent car Malang menyewakan mobil khusus utk wisatawan di Malang.
Avanza
Xenia
Ertiga

Manual semua dan tidak bisa pilih mobil
Rute tidak bisa kota jauh
Dilarang merokok di mobil

Tanpa driver
12 jam 200rb - max jam 22 selesai
24 jam 250rb
Antar jemput mbl di mlg kota 25rb, batu 50rb
Overtime 25rb/jam
Jaminan ktp + sim c + stnk (+mtr domisili mlg)

Dengan driver
12 jam 300rb (+25rb pantai/luar kota) Max jam 22 selesai
24 jam 400rb - khusus rute luar kota
Blm termasuk bbm, parkir, makan driver, tol
Overtime 35rb/jam

Find us www.facebook.com/alaminrentcar

Silahkan hubungi :
Al Amin Rent Car - Toko Al Amin (Depan Kantor PLN Mangliawan)
Jl. Mendit Barat 6, Mangliawan - Mendit, MALANG
Koordinat : http://maps.google.com/maps/?q=loc:-7.951108,112.667858 

SIMPATI (TELKOMSEL)
082234522006 / 082225311113
IM3 (INDOSAT)
085785277111 / 08566510206
BBM : 7A3AA216 / 76944E1D
Whatsapp : 08566510206 / 085785277111 
Line : gosenta / 08566510206 / 085785277111
Telegram : @alaminrentcar
Email : gosenta@yahoo.com.sg
Fanpage : www.facebook.com/alaminrentcar
www.alaminrentcar.com

spideyro said...

waduh, awas jangan pakai carb. cleaner. mesin bisa koyak, suara kaya bajaj

Unknown said...

Saya habis gurah mobil avanza tp setelah digurah suaranya jelek, bs bantu apa kendalanya, mobil lain halus tp kenapa mobilq berbeda. Mksh

Unknown said...

Di mana saya bisa beli,saya tinggal di makassar

asep sumaryono said...

seteah di semprot ke lubang busi pake carb cliner dan di sedot lagi pake vakum buatan, ko ga bisa nyala kenapa ya padahal di dalamnya udah kering

asep sumaryono said...

seteah di semprot ke lubang busi pake carb cliner dan di sedot lagi pake vakum buatan, ko ga bisa nyala kenapa ya padahal di dalamnya udah kering

Post a Comment

Silahkan meninggalkan komen atau pertanyaan sebagai bukti anda adalah pengendara yang baik dan budiman

-- Jangan biarkan tabrak lari terjadi di tempat ini --